Manokwari – 25 Januari 2022, Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun BPK ke-75, BPK Perwakilan Provinsi Papua Barat melaksanakan upacara bendera di halaman Kantor Perwakilan yang dilaksanakan pada hari Selasa, 25 Januari 2022. Upacara dipimpin langsung oleh Kepala Perwakilan, Muhammad Abidin, S.E., Ak., CA., CSFA  sebagai Inspektur Upacara.

Kepala Perwakilan dalam sambutannya menyampaikan pidato Ketua BPK RI, merupakan suatu kehormatan dan kebanggaan bagi kami untuk mendampingi BPK melewati masamasa yang sulit dan penuh tekanan, karena pandemi, karena menyelamatkan keuangan negara dan dana jutaan nasabah lembaga pengelola dana pensiun dan yang paling menantang adalah mendorong dan mengembangkan proses tranformasi organisasi di BPK, khususnya dalam meningkatkan maturitas perannya mematangkan oversight, memantapkan insight dan mengembangkan hingga mencapai foresight.

Usia 75 tahun adalah capaian. Ini adalah tahapan istimewa dalam usia organisasi. Kalau ulang tahun ke-25 disebut sebagai ulang tahun perak, ulang tahun ke-50 disebut sebagai ulang tahun emas, maka ulang tahun ke-75 disebut sebagai ulang tahun berlian. BPK berada pada usia berlian. Analogi berlian ini membawa BPK secara kelembagaan pada dua pemahaman, pertama adalah karakter organisasinya, dan kedua proses pembentukannya. Secara fisik, berlian adalah mineral terkeras di bumi dalam bentuk bentuk kristal, atau alotrop, dari karbon yang faktor kekerasannya yang bisa mencapai skala kekerasan Mohstingkat tertinggi (10) dan kemampuannya mendispersikan cahaya. Selain itu, secara proses, berlian dihasilkan dari tekanan yang luar biasa, untuk dapat menghasilkan karakter fisik yang keras, indah, bercahaya dan bernilai tinggi.

BPK Tahun ini menerima lebih dari 30 penghargaan di tingkat nasional baik untuk satker pusat maupun perwakilan. Penghargaan nasional yang diterima itu mulai dari popularitas di media, jurnal atau media yang diterbitkan, pengelolaan Anggaran, ASSET dan SDM hingga penetapan wilayah bebas korupsi dan wilayah birokrasi bersih dan melayani. Semua ini memperlihatkan bahwa secara nasional, sebagai lembaga publik, dalam 2,5 tahun ini BPK telah benar-benar menunjukkan leading by example

Pengakuan atas kiprah dan kompetensi BPK itu bahkan tidak saja sebatas level nasional, tetapi juga pada level regional, kontinental dan internasional. BPK tidak hanya mendapat kepercayaan untuk dipilih sebagai auditor eksternal lembaga-lembaga internasional. Seperti IACA, IAEA dan IMO, tetapi juga menduduki jabatan-jabatan internasional strategis, mulai dari ASEANSAI, ASOSAI, INTOSAI Development Inititative, dan puncaknya adalah UN, United Nations, Persatuan Bangsa-Bangsa. Dalam sejarah 76 tahun Persatuan Bangsa-Bangsa, baru Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia yang menduduki jabatan strategis sekaligus di bidang pemeriksaan, yakni Wakil Ketua BPK sebagai Vice Chairman UN IAAC yang merupakan lembaga internal Audit PBB dan Ketua BPK sebagai Vice Chairman UN Panel of External Auditor yang merupakan lembaga yang mewadahi forum auditor eksternal seluruh lembaga under UN System.

Akhir Pidato ketua BPK mengajak semua insan keluarga besar BPK  agar menjaga dan meningkatkab komitmen, kebersamaan dan kompetensi untuk terus mendorong pengelolaan keuangan negara yang berkualitas dan bermanfaat dalam rangka mewujudkan tujuan bernegara. Untuk BPK yang lebih baik, yang tangguh dan terus tumbuh Untuk Indonesia yang lebih baik, yang maju dan sejahtera.

Selesai upacara dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng oleh Kepala Perwakilan dan kembali mengingatkan untuk “Kerjasama, Harapan dan Semangat”.

Dirgahayu yang ke-75 Badan Pemeriksa Keuangan